OSREL stie-mce
Online Search and Retrieval Library
Undergraduate Thesis
PENGARUH STRUKTUR MODAL DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP PROFITABILITAS PADA PERUSAHAAN REAL ESTATE AND PROPERTY YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA
Thesis Detail | |
---|---|
Author | BOANERGEZ BRYAN ZHANDY |
Student's ID (NPK) | K.2012.1.31881 (MANAJEMEN) |
Subject | MANAJEMEN KEUANGAN |
Keyword | MK |
Page(s) | 67 |
Submit Date | 13-09-2016 |
Lecture(s) |
- UKE PRAJOGO, STP, MM |
Download |
Akses/Download file PDF hanya bisa dilakukan di R. Referensi, Gedung Perpustakaan lantai 2
Abstract
Struktur modal diharapkan dapat meningkatkan keuntungan bagi perusahaan yang pada akhirnya dapat meningkatkan kesejahteraan pemilik perusahaan melalui peningkatan kemakmuran atau nilai perusahaan, selain itu dalam menentukan sumber modal yang akan digunakan oleh perusahaan harus mempertimbangkan biaya yang timbul dari sumber modal yang digunakan. Profitabilitas merupakan kemampuan dalam memperoleh laba yang diukur menggunakan prosentase yang digunakan untuk menilai sejauh mana perusahaan mampu menghasilkan keuntungan. Semua ukuran perusahaan, baik besar, sedang, maupun kecil, cenderung melaporkan laba untuk menghindari pelaporan kerugian (earnings losses). Perusahaan dengan ukuran yang lebih besar dianggap memiliki tingkat risiko lebih sedikit dibandingkan perusahaan yang lebih kecil, karena dianggap memiliki akses lebih ke pasar modal untuk mendapatkan tambahan dana untuk meningkatkan profitabilitas. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh struktur modal terhadap profitabilitas pada perusahaan Real Estate and Property Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia, menganalisis pengaruh ukuran perusahaan terhadap profitabilitas pada perusahaan Real Estate and Property Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia, dan menganalisis pengaruh struktur modal dan ukuran perusahaan secara simultan terhadap profitabilitas pada perusahaan Real Estate and Property Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian penjelasan (explanatory research). Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan Real Estate and Property yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) sebanyak 44 perusahaan. Pemilihan sampel penelitian didasarkan pada purposive sampling, sehingga jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 30 perusahaan. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi berganda, uji F dan uji t. Berdasarkan hasil analisis menunjukkan bahwa struktur modal berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas pada perusahaan real estate and property yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, ditunjukkan dengan nilai probabilitas lebih kecil dari = 5% (0,028 < 0,05). Ukuran perusahaan berpengaruh terhadap profitabilitas pada perusahaan real estate and property yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, ditunjukkan dengan nilai probabilitas lebih kecil dari = 5% (0,000 < 0,05). Struktur modal dan ukuran perusahaan berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas, ditunjukkan dengan nilai probabilitas lebih kecil dari = 5% (0,000 < 0,05).18.117.106.206